Pengaruh Net Interest Margin dan Non Performing Loan Terhadap Loan To Deposit Ratio Pada Perusahaan Perbankan Konvensional yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023

M. Hafis Akbar Nasution

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruhNet Interest Margin dan Non Performing Loan terhadap Loan To Deposit Ratio pada perusahaan perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif.Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif, yaitu data yang diperoleh dalam bentuk angka atau bilangan. Data dianalisis dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil analisis memberikan persamaan Loan To Deposit Ratio = 0,965 – 1,507 Net Interest Margin + 0,003 Non Performing Loan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Net Interest Margin tidak berpengaruh tetapi signifikan terhadap Loan To Deposit Ratio pada perusahaan perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019-2023 dengan nilai thitung < ttabel yaitu -3,410 <1,978 dengan nilai signifikan < 0,05 yaitu 0,001 < 0,05. Berdasarkan hal tersebut, maka hipotesis 1 diterima.Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Non Performing Loan tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Loan To Deposit Ratio pada perusahaan perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019-2023dengan nilai thitung < ttabel yaitu 0,428 < 1,978 dengan nilai signifikan > 0,05 yaitu 0,669 > 0,05. Berdasarkan hal tersebut, maka hipotesis 2 ditolak.Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel Net Interest Margin dan Non Performing Loan berpengaruh signifikan terhadap Loan To Deposit Ratio pada perusahaan perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017 dengan nilai Fhitung > Ftabel yaitu 5,866> 3,07 dengan nilai signifikan < 0,05 yaitu 0,004 < 0,05. Berdasarkan hal tersebut, maka hipotesis 3 diterima. Hasil penelitian ini didukung oleh koefisien determinasi (R Square) yang diperoleh sebesar 0,085 atau 8,5% yang artinya Net Interest Margin dan Non Performing Loan berpengaruh sebesar 8,5% terhadap Loan To Deposit Ratio. Sedangkan sisanya sebesar 91,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti, seperti Size,CapitalAdequacyRatio (CAR), ReturnOnAssets (ROA) yang tidak dibahas dalam penelitian ini.


Keywords


Net Interest Margin, Non Performing Loan, Loan To Deposit Ratio

Full Text:

PDF

References


Darmawi, Herman. 2014. Manajemen Perbankan. Jakarta : Penerbit Bumi Aksara.

Fatriawati, Ernita. 2017. “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Loan To Deposit Ratio Pada Bankpembangunan Daerah Di Indonesia”. Skripsi Program Studi S1 Manajemen Ekstensi Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Sumatera Utara.Medan

Ghozali, Imam.2013. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 21. Jakarta : Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, Imam, 2018. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 25. Jakarta : Penerbit Universitas Diponegoro.

www.idx.co.id(diakses 2 Februari 2019)

Ikatan Bankir Indonesia. 2015. Manajemen Risiko Kedua. Ed.1, Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.

Ikatan Bankir Indonesia. 2016. Memahami Bisnis Bank. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.

Kartini dan Nuranisa. 2014.“Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan(NPL), Pertumbuhan Dana PihakKetiga (DPK), Biaya Operasional terhadapPendapatanOperasional (BOPO) TerhadapLikuiditas Yang DiukurDenganLoanto Deposit RatioPadaPerusahan PerbankanYang TercatatdiBursa EfekIndonesia”. Unisia, Vol.XXXVINo.81 Juli 2014. UniversitasIslam Indonesia, Yogyakarta.

Kasmir. 2013. Pengantar Manajemen Keuangan. Edisi Pertama. Jakarta : Penerbit Kencana.

Kasmir. 2014. Analisis Laporan Keuangan. Cetakan Kelima. Jakarta : Penerbit Rajagrafindo Persada.

Kesumawati, Retta dan Sari.2017. Pengantar Statistika Penelitian. Cetakan Ke-1.Depok : PT Rajagrafindo Persada.




DOI: https://doi.org/10.5281/zenodo.10671602

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 M. Hafis Akbar Nasution

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

 


Socius: Jurnal Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial

ISSN : 3025-6704